7 Makanan Tinggi Serat yang Baik untuk Tubuh
December 10th, 2020
sfidnfits.com - Dalam makanan nabati, terkandung banyak serat. Serat dapat membantu fungsi pencernaan dengan mengikat air dan mineral dalam tubuh. Sumber serat dapat diperoleh dari makanan yang Anda konsumsi. Kebutuhan harian serat bagi orang dewasa sekitar 25 hingga 35 gram bergantung pada kebutuhan masing-masing individu.
Ada beberapa manfaat serat, seperti mencegah penyakit jantung, mengontrol gula darah, mengurangi kolesterol, dan mengatasi penyakit wasir. Untuk mendapatkan manfaat yang maksimal, Anda perlu mengkonsumsi makanan tinggi serat. Apa saja jenis makanan tersebut? Yuk, simak rekomendasi makanan kaya serat yang telah SFIDN FITS rangkum!
7 Makanan Kaya Serat untuk Kesehatan Tubuh
1. Brokoli
Dalam setiap 100 gram brokoli terkandung 2.6 gram serat. Jenis sayuran ini sering dikonsumsi orang yang sedang diet. Hal itu disebabkan selain mengandung tinggi serat, brokoli juga kayak vitamin, kalsium, dan potasium untuk tubuh.
2. Alpukat
Alpukat adalah buah yang paling sehat. Selain mengandung asam lemak baik, dalam 100 gram alpukat terkandung 7 gram serat. Buah alpukat dapat menurunkan kolesterol dalam darah. Untuk mendapatkan manfaat alpukat yang maksimal, Anda bisa mengkonsumsinya secara langsung tanpa gula.
3. Almond
Dalam 100 gram kacang almond terkandung 13.3 gram serat. Selain tinggi serat, almond juga mengandung lemak sehat, vitamin E, dan magnesium yang baik untuk kesehatan tubuh dan tulang.
4. Kacang merah
Kacang merah mengandung 6.8 gram serat dalam setiap 100 gram-nya. Selain tinggi serat, kacang merah juga mengandung protein nabati baik untuk kesehatan Anda.
5. Jagung
Jagung adalah makanan berserat tinggi. Dalam 100 gram jagung terdapat 2.7 gram serat. Umumnya, jagung dapat dikonsumsi dengan cara direbus atau dibakar, namun Anda juga bisa mengkonsumsi jagung yang telah diolah dalam bentuk popcorn. Dalam tiga mangkuk popcorn terkandung 3.5 gram serat.
6. Buah pir
Tak hanya mengandung vitamin yang bermanfaat bagi tubuh, buah pir juga makanan berserat tinggi. Dalam 100 gram buah pir terdapat 3.1 gram serat. Dilansir dari riset NCBI tahun 2019, buah pir mampu memenuhi 22% serat harian dalam tubuh Anda.
7. Kentang
Kandungan serat pada kentang baik untuk bakteri baik di usus besar. Dalam 100 gram kentang rebus terkandung 2 gram serat. Kentang dapat memenuhi kebutuhan serat dalam tubuh apalagi jika dikonsumsi dengan kulitnya.
Itulah tujuh rekomendasi makanan kaya serat yang bisa meningkatkan kesehatan Anda. Untuk mendapatkan manfaat yang lebih maksimal, iringi konsumsi makanan tersebut dengan olahraga rutin.