Blog

Image

7 Perlengkapan Olahraga yang Dibutuhkan saat Lari

December 14th, 2020

sfidnfits.com - Lari adalah olahraga yang praktis dan mudah dilakukan. Namun, agar latihan lari lebih maksimal, ternyata Anda memerlukan beberapa perlengkapan. Perlengkapan olahraga bertujuan untuk meningkatkan performa latihan lari dan menghindari tubuh Anda dari cedera fisik. 

Apa saja perlengkapan yang Anda perlukan untuk olahraga lari outdoor? Yuk, simak di sini!


7 Peralatan Olahraga Lari yang Wajib Dimiliki Para Pemula


1. Sepatu lari 




FITS Cloudwalker Series 2


Untuk melakukan olahraga lari, Anda perlu menggunakan sepatu khusus. Hal ini bertujuan untuk menghindari cedera kaki. Umumnya, sepatu lari memiliki bobot yang lebih ringan dibandingkan sepatu lainnya. Selain itu, sepatu lari memiliki outsole atau tapak sepatu yang lebih halus. Pilihlah jenis sepatu yang sesuai dengan kontur kaki Anda. Pastikan pula Anda memilih ukuran sepatu yang sesuai dengan kaki.


2. Sports bra




FITS Pixie Sport Bra


Bagi kaum hawa yang ingin memulai olahraga lari, perlengkapan penting yang harus Anda miliki adalah sports bra terbaik. Pilihlah sports bra dengan topangan yang baik untuk melindungi payudara dari cedera maupun goncangan selama Anda berlari. Pastikan sports bra nyaman di tubuh Anda.  


3. Running shirts & pants




FITS Trainflex Set


Nyaman adalah hal utama dalam memilih pakaian olahraga. Oleh karena itu, pilihlah pakaian yang memiliki compression sesuai bentuk tubuh Anda. Namun, hindari pakaian yang terlalu ketat dan sulit menyerap keringat. Pakaian olahraga terbaik dibuat dari bahan cotton, polyester, dan spandex yang diproduksi dengan teknologi dri-fit. 


4. Earphone



FITS Sonyxer


Berdasarkan penelitian Brunel University (2008), diketahui bahwa mendengarkan musik saat berolahraga mampu meningkatkan performa hingga 15%. Oleh karena itu, Anda membutuhkan earphone saat melakukan olahraga lari. Pilihlah earphone yang membuat Anda nyaman agar tidak mengganggu pergerakan. 


5. Smartwatch



FITS Smartwatch V2


Untuk mengetahui jarak lari dan mendeteksi detak jantung selama olahraga lari, kini Anda bisa menggunakan smartwatch. Kecanggihan teknologi kini semakin mempermudah Anda untuk melakukan aktivitas fisik seperti olahraga. 


6. Headband 



FITS Smartwatch V2


Saat olahraga, pasti tubuh mengeluarkan keringat, tak terkecuali kulit kepala. Keringat yang jatuh dari rambut ke kulit wajah tentunya akan mengganggu performa lari Anda. Sebagai solusi dari hal tersebut, Anda dapat menggunakan headband yang mampu menyerap keringat dan menahan rambut. 


7. Botol minum



FITS Core



Untuk melakukan olahraga lari, Anda bisa membawa botol minum agar tetap terhidrasi selama lari. Pilihlah botol minum yang ringan untuk dibawa. Selain itu, pastikan pula botol dibuat dari bahan dasar berkualitas.

Itulah tujuh perlengkapan olahraga yang dibutuhkan saat lari. Pastikan perlengkapan tersebut membuat Anda nyaman ketika berlari. 





Jika Anda sedang mencari perlengkapan olahraga, perlengkapan fitness, perlengkapan yoga, ataupun perlengkapan olahraga yang bisa dipakai dirumah tanpa perlu datang ke gym, FITS adalah solusi terbaik pilihan Anda. FITS menyediakan perlengkapan olahraga terlengkap dengan kualitas original dan harga terbaik.

Anda bisa mendapatkan semua produk FITS di e-commerce favorit Anda secara online maupun langsung belanja di toko offline FITS. Tap atau klik SHOP NOW pada banner dibawah ini dan mulailah pengalaman olahraga lebih baik bersama FITS!





Official E-Commerce

Temukan produk resmi SFIDNFITS di toko online berikut ini