8 Pose Yoga untuk Membuat Tidur Malam Anda Lebih Nyenyak
sfidnfits.com - Ternyata, ada beberapa pose yoga yang dapat membuat tidur Anda menjadi lebih nyenyak, di antarnya standing forward fold, half fire log pose, reclined cobbler’s pose, dan leg up a wall pose.
Yoga merupakan salah satu olahraga yang mampu meningkatkan kesehatan fisik dan mental seseorang. Bahkan beberapa pose di antaranya mampu membuat Anda memiliki tidur malam yang nyenyak.
Setiap pose yoga memiliki kegunaan yang berbeda tetapi kebanyakan memiliki kemampuan untuk merilekskan tubuh dan pikiran yang berdampak pada persiapan tidur yang lebih baik.
Baca Juga:
Rekomendasi Olahraga Pagi yang Dapat Meningkatkan Energi dengan Cepat
8 Pose Yoga yang Bisa Membuat Tidur Anda Lebih Nyenyak
Jika Anda memiliki permasalah tidur yang kurang baik seperti tidak nyenyak sehingga menimbulkan rasa lelah saat bangun pagi maka cobalah delapan pose yoga berikut ini.
Standing Forward Fold (Uttanasana)
Uttanasana adalah salah satu pose yoga yang juga dikenal sebagai "Standing Forward Fold”. Pose yoga satu ini bermanfaat untuk meningkatkan fleksibilitas tubuh bagian belakang, mengencangkan otot paha, melepaskan ketegangan tubuh, mengurangi stres, dan meredakan kecemasan.
Inilah tampaknya yang menjadi alasan mengapa Anda dapat tidur dengan nyenyak setelah melakukan standing forward fold.
Half Fire Log Pose (Ardha Agnistambhasana)
Half Fire Log Pose atau juga dikenal sebagai Ardha Agnistambhasana adalah pose yoga yang melibatkan peregangan dan relaksasi bagian bawah tubuh, khususnya pinggul dan paha.
Ini merupakan posisi lengkap di mana kedua kaki diatur dalam formasi yang menyerupai sebatang kayu bakar yang tersusun.
Reclined Cobbler's Pose (Supta Baddha Konasana)
Supta Baddha Konasana adalah pose yoga yang juga dikenal sebagai “Reclined Cobbler's Pose” atau "Reclining Bound Angle Pose".
Pose ini menggabungkan peregangan, relaksasi, dan meditasi untuk membantu merilekskan tubuh dan pikiran sehingga Anda bisa tidur lebih nyenyak.
Leg Up The Wall Pose (Viparita Karani)
Viparita Karani adalah salah satu pose yoga yang juga dikenal sebagai "Legs Up the Wall Pose". Pose ini relatif sederhana.
Gerakan ini dilakukan dengan meletakkan kaki di atas dinding atau permukaan vertikal lainnya dengan tubuh berbaring telentang di lantai.
Viparita Karani adalah pose yoga yang sangat baik untuk melepaskan ketegangan di kaki, pinggul, dan punggung bawah.
Bisa juga membantu meningkatkan sirkulasi darah ke bagian atas tubuh, meredakan stres, dan membantu merasa lebih rileks.
Child's Pose (Balasana)
Balasana adalah salah satu pose yoga yang juga dikenal sebagai "Child's Pose". Ini adalah pose yoga yang sering digunakan untuk relaksasi dan pemulihan dalam sesi yoga.
Child's pose adalah gerakan yang sederhana dan nyaman melibatkan penguluran tubuh ke depan dalam posisi berlutut.
Supported Bridge Pose (Setu Bandhasana)
Setu Bandhasana adalah salah satu pose yoga yang juga dikenal sebagai "Supported Bridge Pose". Nama pose ini berasal dari kata Sanskerta "setu," yang berarti "jembatan," dan "bandha," yang berarti "pembatas" atau "pengencang."
Pose ini menyerupai bentuk jembatan yang dibuat oleh tubuh Anda saat Anda mengangkat pinggul Anda dari lantai. Setu Bandhasana membantu menguatkan otot-otot paha, punggung bawah, dan otot bokong.
Gerakan ini akan membantu merengangkan daerah dada dan bahu serta membuka area yang terkait dengan pernapasan sehingga tidur Anda bisa lebih nyenyak.
Corpse Pose (Savasana)
Savasana atau yang dikenal juga sebagai "Corpse Pose" adalah salah satu pose yoga yang digunakan untuk relaksasi mendalam dan meditasi dalam akhir sesi yoga.
Pose ini dinamakan "Corpse Pose" karena Anda berbaring seperti mayat dalam posisi berbaring telentang yang penuh dengan rileks.
Lakukan delapan pose yoga tersebut untuk merilekskan tubuh dan pikiran Anda sebelum tidur sehingga Anda bisa beristirahat dengan nyenyak dan nyaman. ***