Wisata Air di Malang untuk yang Suka Basah-Basahan
sfidnfits.com - Malang merupakan kota terbesar urutan ke 2 di Jawa Timur, popularitas tempat wisatanya pun semakin terkenal, baik di kalangan warga lokal maupun internasional. Perkebuanan buah apelnya yang terkenal sejuk, dan wisata ijen bersama dengan wisata sejarahnya semakin menambah minat para wisatawan. Selain itu, kota malang pun dianggap memiliki spot terbaik untuk berswa-foto dengan tempatnya yang menarik. Untuk Anda para yang lebih suka basah-basahan, Malang pun memiliki wisata air yang menarik dan indah untuk dikunjungi. Berikut ini adalah wisata air tersebut:
1. Sumber Sirah Gondanglegi
Wisata biota air ini masih terbilang baru di Malang, jernihnya air disana akan membuat tubuh menjadi lebih segar. Selain itu, terdapat pula ganggang hijau yang luas, lengkap dengan ikan-ikan kecil yang berenang di bebatuannya. Untuk Anda yang tertarik, persiapkanlah perlengkapan renang dan kamera bawah air Anda agar tidak ketinggalan berfoto-foto di bawah air Sumber Sirah Gondanglegi.
2. Teluk Kletekan Malang
Teluk ini terkenal dengan spot snorklingnya yang indah. Teluk Kletekan Malang berada tepat di area Dampit, Malang. Biota lautnya pun sering disebut lebih unggul daripada biota laut Indonesia Timur. Terlebih lagi, teluk ini masih tegolng “perawan”, atau jarang terjamah wisatawan, sehingga keasrian lingkungannya masih terjaga. Airnya yang jernih plus arusnya yang tenang akan membuat Anda semakin betah untuk menikmati pemandangan bawah air disana.
Untuk menuju ke tempat wisata bawah air ini, terdapat 2 pilihan alternatif jalan. Pertama, Anda bisa menyewa perahu dari pantai Lenngoksono sebesar Rp 50.000/orang. Kedua, Anda bisa melewati tebing di wilayah Lenggoksono, cara kedua sangat cocok untuk Anda yang menyukai jalur eksrim.
3. Pemandian Kalireco
Pemandian ini berada tepat di area Sumber Waras, Lawang, Malang. Anda akan disuguhkan dengan jernihnya air kolam yang berwarna biru, lengkap dengan pepohonannya yang rimbun sehingga mampu menghadirkan kesan eksotis dan membuat perasaan menjadi lebih tenang. Walaupun pemandian ini masih belum diresmikan sebagai tempat wisata, namun potensinya sangat besar bagi para pelancong.
4. Teluk Bidadari
Teluk bidadari merupakan sebuah genangan air berbentuk lingkaran, lengkap dengan airnya yang jernih berwarna kehijauan. Berada satu tempat dengan Pantai Mbehi, Teluk Bidadari tergolong masih baru dan semakin terkenal karena banyaknya para pelancong yang berswa-foto di tempat ini. Jika dilihat secar sekilas, Teluk Bidadari hampir serupa dengan Angel’s Bilabong Bali.
Itulah wisata air di Malang untuk Anda yang senang berwisata air dan senang basah-basahan. Jika Anda mengunjungi salah satu dari ke-empat wisata air tersebut, dijamin Anda akan puas dengan segarnya air yang disuguhkan, lengkap dengan pemandangan bawah airnya yang indah. Terimakasih.